Roy Suryo Kunjungi GKR Pembayun
Ketua umum KNPI Jogjakarta, GKR Pembayun menerima kunjungan Menteri Pemuda dan Olahraga,Roy Suryo, di kediamannya Jalan Suryo Mentaraman, Yogyakarta, Sabtu (19/1/2013). Pada kunjungannya, Roy Suryo ditemani Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPP KNPI) Taufan Eko Nugroho. Selain itu juga dihadiri beberapa ketua-ketua bidang dan anggota KNPI Jogja.
Selain berjanji akan melaksanakan instruksi Presiden untuk menuntasakan kasus PSSI, menpora asal kota gudeg ini juga berkomitmen memajukan pemuda bangsa. Pemuda, tegasnya,juga menjadi konsen kami untuk pembangunan bangsa ini.
“Kami menyambut baik komitmen wacana dan program dari menpora terhadap kepemudaan. Tentunya kami juga akan menyiapkan program kerja yang nantinya bisa bersinergis,” kata Pembayun.
Dikaitkan dengan wacana bantuan Rp 1 milliar untuk OKP, GKR Pembayun tidak terlalu menanggapinya. “Tunjukkan dulu prestasi dan karya kita, kemudian baru dari sisi mana menpora bisa menyokong”. Tegas Pembayun. (Bas)