Kasus Rezza : Polisi Tunggu Izin Autopsi
Meskinpun Polda DIY sudah menyatakan keharusan melakukan autopsi jenasah Rezza Eka W (16) sesuai petunjuk kejaksaan pada Rabu (16/1/2013) lalu, keluarga korban hingga sekarang (27/01/2013) masih belum mengeluarkan izin untuk melakukan autopsi.
Kasubdit I Kamneg Polda DIY, AKBP Djuhandhani Rahardjo Puro, selaku ketua tim penyidik kasus mengatakan, masih menunggu izin keluarga Rezza.
“Sampai hari ini kami belum mendapat kabar. Setahu kami keluarga Rezza masih keberatan kalau autopsi,” kata Djuhandhani seperti dilansir Tribunnews, Minggu (27/1/2013).
Sebelumnya Ayah Rezza, Nugroho memang menyatakan keberatan jika harus dilakukan autopsi. Hingga saat ini keluarga belum mengeluarkan statment ataupun menyetujui autopsi sesuai petunjuk kejaksaan.
Rezza, pelajar SMA Dominikus Wonosari Gunungkidul, semula mengalami kecelakaan saat malam takbiran Idul Adha di jalan raya depan DPRD Gunungkidul. Kecelakaan itu diduga melibatkan anggota polantas Gunungkidul, Bripka Mahmudin, yang kini menjadi tersangka. Setelah divisum di RS Wonosari, perawatan Rezza kemudian dilanjutkan di RS Bethesda Yogyakarta. Di RS Bethesda pula Rezza akhirnya meninggal pada Sabtu (3/11/2012).