Home » Gaya Hidup, Tips » 5 Hal Yang Harus Dilakukan Sebelum Malam Pertama

5 Hal Yang Harus Dilakukan Sebelum Malam Pertama



Istimewa

Asosiasi malam pertama adalah seks. Barangkali kegiatan ini adalah yang paling ditunggu oleh pengantin baru. Namun sebelum melakukan adegan ranjang ini, banyak hal yang harus dipersiapkan. Berikut lima hal yang harus dipersiapkan sebelum melakukan kegiatan seksual.

Menanyakan Kesiapan Pasangan

Seks akan menjadi indah ketika ada kesepakatan dari dua pihak. Meski halal dilakukan, kerap terjadi ketidaknyamanan jika salah satu pihak belum siap atau melakukannya karena terpaksa. Oleh sebab itum sebelum melakukannya, tanyakanlah kesiapan pasangan. Kesiapan ini meliputi fisik dan mental.

Membersihkan Diri

Mandi adalah syarat mutlak sebelum bersenggama. Menggosok gigi adalah hal terakhir yang harus dilakukan setelah mandi dan memakai wewangian. Ini wajib dilakukan agar pasangan tidak mencium bau yang tidak sedap dari mulut atau badan ketika melakukan hubungan seksual. Selain itu, wewangian juga dapat membangkitkan gairah seksual.

Menyiapkan Kamar

Malam pertama sebaiknya dilakukan di dalam kamar. Meski memungkinkan dilakukan di dapur atau ruang makan, kamar tidur tetap dianjurkan menjadi tempat utama. Buat suasana kamar menjadi romantis sebelum bersenggama. Misalnya, mengganti penerangan dengan lilin atau menaburkan serpihan kelopak bunga di kasur. Ini akan meningkatkan gairah dan menjadikan malam pertama spesial dalam hidup.

Siapkan Joke

Sebelum melakukan kegiatan seksual, ada baiknya mengajak pasangan bersenda gurau. Dalam islam, cara ini sangat dianjurkan. Untuk itu siapkanlah beberapa joke segar yang bisa dilontarkan sebelum bersenggama. Sebab, ini akan membantu Anda menikan gairah.

Misalnya joke berikut ini.

A: Bulan ada berapa Dek?
B: Ada satu Mas,
A; Salah Dek, bulan ada lima
B: Kok bisa Mas?
A: Iya Dek, satu di langit, dua di matamu, dua di bawah lehermu Dek

Memasang Peredam Suara

Kalau memungkinkan, pasanglah peredam suara dalam kamar. Ini bisa dilakukan agar suara Anda dan pasangan tidak terdengar sampai ke luar kamar. Terlebih jika setelah resepsi, banyak keluarga yang menginap di rumah.

Facebook Twitter Share on Google+