RD Prediksi Timnas U-19 Imbangi Korsel
Pelatih sepak bola Timnas U-23, Rahmad Darmawan mengomentari penampilan timnas u-19 di laga Kualifikasi AFC U-19. Menurut RD, menyaksikan tim yang ditukangi Indra Sjafri ini selalu menarik.
“Selalu menarik melihat mereka main. Ada beberapa pemain yang menarik perhatian saya,” komentarnya pada wartawan saat ditemui seusai latihan di lapangan sepak bola FIK UNY, Jumat (11/10) sore.
Ditanya soal peluang timnas U-19 saat menghadapi Korea, pelatih yang tengah mempersiapkan Timnas U-23 untuk Sea Games Myanmar ini yakin mereka akan mampu bersaing. Timnas U-19, kata RD, punya banyak keuntungan. Salah satunya adalah bermain di kandang sendiri.
“Karena itu pertandingan pasti menarik. Bahkan timnas muda ini bakal bisa mengimbangi Korea. Lihat saja saat mereka melawan Filipina. Banyak peluang yang mereka ciptakan, sama seperti Korea,” ujarnya.
Timnas U-19 akan menghadapi Korea dalam lanjutan Pra Piala Asia di Gelora Bung Karno, pada Sabtu, (12/10) besok. Sebelumnya, Evan Dimas dkk. mengalahkan Laos 4-0 dan Filipina 2-0. Timnas U-19 pun menempel ketat Korea Selatan di posisi pertama dengan sama-sama meraih enam poin.