Home » Berita, Jogja » SBY Sumbang Rp1 Miliar Untuk Warga Merapi

SBY Sumbang Rp1 Miliar Untuk Warga Merapi



SBY dan rombongan berkunjung ke Kepuharjo. (Foto: Cahyo PE)

Dalam kunjungannya ke Hunian Tetap (Huntap) Pagerjurang, Kepuharjo, Jumat (18/10), Presiden SBY memberikan bantuan dana pertanian untuk warga di Kepuharjo. Kepastian pemberian bantuan ini disampaikan langsung oleh SBY ketika memberikan sambutan di depan warga masyarakat dan pejabat daerah.

Dalam sambutannya, Presiden SBY sempat menanyakan tentang profesi warga di sekitaran Huntap Pagerjurang. Warga pun serentak menjawab, “petani”.

“Karena sebagian besar warga di sini merupakan petani, saya akan memberikan bantuan untuk meningkatkan kesejahteraan petani di sini.Melalui Bupati Sleman, nanti saya akan berikan bantuan sebesar Rp1 miliar,” ujar SBY dalam sambutannya.

Facebook Twitter Share on Google+