Tekno
HP Baru, Perlu Charge 8 Jam Kah?
Dahulu ketika membeli HP atau battery HP tentunya pihak penjual menyarankan agar melakukan pengisian daya pertama selama 8 jam. Namun, apakah sekarang masih perlu waktu selama itu untuk mendapatkan battery yang “sehat”?
Seiring berkembangnya teknologi, battery pun juga turut ditingkatkan kehebatannya. Apabila masa lalu battery menggunakan bahan Nikel-Metal Hydride (Ni-MH), kini sumber daya yang sering digunakan untuk ponsel tersebut memakai bahan Lithium ion (Li-ion) atau Lithium Polymer (Li-Poly). Kedua bahan tersebut jelas lah berbeda.
Ni-MH membutuhkan pengosongan daya terlebih dahulu sebelum diisi kembali agar mendapatkan kapasitas penyimpanan maksimal. Sedangkan Li-ion dirancang agar kapasitas penyimpanan tidak berubah. Kapasitas penyimpanan Li-ion akan tetap sama seperti saat pertama battery dibuat. Dengan demikian, battery dengan bahan Li-ion tidak membutuhkan pengisian awal selama 8 jam. Cukup isi daya battery hingga penuh.
Sebagai tambahan informasi, battery dengan bahan Li-ion justru akan mudah rusak ketika penggunanya membiarkan batterynya kehabisan daya. Sebagai contoh perangkat seluler mati karena kehabisan daya. Hal ini justru akan memotong usia battery tersebut. Untuk itu, alangkah baiknya apabila melakukan pengisian daya battery sebelum kehabisan energi.