Pilpres 2014
Ditanya Soal Cawapres, Ini Jawaban Jokowi
Calon presiden PDI Perjuangan, Jokowi, akan segera mengumumkan siapa calon wakil presiden yang akan mendampinginya dalam pilpres mendatang. Hal tersebut diungkapkan Jokowi kepada jurnalis saat mengunjungi museum Ki Hajar Dewantoro di pendopo Taman Siswa,Jogjakarta, Sabtu (3/5) kemarin.
Jokowi meminta para awak media untuk sabar. Sebab dalam waktu dekat Jokowi akan mengumumkan siapa pendampingnya.”Sabar, sabar, sabar, satu minggu lagi saya umumin,” kata Jokowi pada wartawan.
Namun saat ditanya soal dua nama jendral yang sempat muncul untuk mendampinginya, yaitu Ryamizard Ryacudu dan Djoko Santoso, Jokowi justru diam dan tak menjawab pertanyaan. Jokowi tetap bersikukuh bahwa pada waktunya dia akan mengumumkan siapa calon wakil presiden yang akan mendampinginya dalam pilpres mendatang.
“Sabar, sabar, ditunggu saja, seminggu lagi ya, sabar,” kata Jokowi lalu masuk ke dalam mobil.