Pembukaan FKY
Gatotkaca Tolak ISIS di FKY
Peserta dalam pawai Pembukaan FKY ke-26 Rabu (20/8) sore tak hanya sekedar memerkan kostum atau tarian saja. Ada pula yang menggunakan kesempatan tersebut untuk menyampaikan pesan damai pada warga yang menonton. Sebagaimana yang dilakukan oleh seorang peserta dengan kostum Gatotkaca ini menyerukan menolak gerakan tentara bentukan Mossad berdalih islam, ISIS lewat tulisan di dadanya.
Dengan menggunakan sepeda ontelnya, Gatotkaca ini mengikuti pawai pembukaan FKY ke-26 yang start dari Jalan Jend. Sudirman hingga Tugu. Para pengunjung antusias saat melihat sosok Gatotkaca yang menaiki ontel dan secara terang-terangan menolak kehadiran ISIS di Jogja.
berdesakan agar dapat berfoto dengannya. Seperti telah diketahui bahwa pada 9/8 lalu warga Jogja dikejutkan dengan adanya bendera ISIS di Bantul. Hal ini senada dengan yang dikatakan oleh Kabid Humas Polda Jogjakarta, Anny Pudjiastuti agar warga juga ikut berperan dalam mencegah keberadaan ISIS.