Musik
Seniman Jogja Dirikan Label Rekaman Nirmana Records
Beritajogja - Sejumlah seniman asal Jogjakarta mendirikan label rekaman khusus piringan hitam. Mereka adalah Uji Hahan (musik independen), Uma Gumma (Soundboutique dan Ace House Collective), Adi Adriandi (manajer band yang aktif di Kongsi Jahat Syndicate), dan Wok the Rock (seniman yang aktif di Ruang MES 56 dan netlabel Yes No Wave Music).
Melalui rilis pers yang diterima redaksi, Nirmana Records dipilih menjadi nama label. Misi utama Nirmana Records adalah mendokumentasikan karya musik berkualitas dari Jogja dalam piringan hitam. Pada fase perdana, mereka akan terlebih dulu fokus merilis ulang album rekaman sejumlah musisi Jogja.
“Fase selanjutnya akan menggunakan sistem kuratorial yang menitikberatkan pada paduan karya seni suara dan seni rupa yang memiliki nilai sejarah, sosial dan budaya,” tulis mereka.
Nantinya, seluruh rilisan Nirmana Records akan didesain secara eksklusif, baik kemasan maupun materi audionya. Meski hanya tersedia dalam jumlah terbatas, rilisan-rilisan fisik Nirmana Records menggunakan lisensi Creative Commons agar pecinta musik dapat memainkan atau menggubah karya musik secara bebas saat diunduh di Internet.
“Hal tersebut merupakan representasi kami terhadap pengembangan karya seni yang lebih luas,” tulis mereka.