Home » Jogja Kita » ARTJOG Gelar Diskusi Publik Soal Perilaku Pengunjung Pameran

ARTJOG 2014

ARTJOG Gelar Diskusi Publik Soal Perilaku Pengunjung Pameran



Karya Leonardiansyah Allenda, “Untitled” dalam ARTJOG 2014. (Foto: Swadesta AW)

ARTJOG bakal menggelar diskusi bertema Fenomena Pengunjung ARTJOG 2014, Jumat (27/6) malam di Gazebo TBY. Mada, dari bagian publikasi ARTJOG, mengatakan bahwa diskusi tersebut akan diisi oleh sejumlah narasumber yang tak asing di ranah seni dan kebudayaan.

“Narasumbernya ada Romo Banar, Bre Redana, Cipto Susan (Psikolog), curator, dan sejumlah seniman lain. Diskusi ini terbuka untuk publik,” ujarnya pada beritajogja.co.id ketika ditemui di tempat pameran, Kamis (26/6) sore.

Adapun tema ini dipilih karena pengunjung ARTJOG tahun ini jauh lebih besar dibanding sebelumnya. Selain itu perilaku mereka terhadap karya seni yang dipamerkan juga cukup unik. Ada yang mengikuti imbauan, ada juga yang cuek sampai menjatuhkan karya.

“Ini tahun pertama ARTJOG dengan sistem tiket. Tapi animo masyarakat luar biasa. Kalau hari biasa, pengunjung kira-kira mencapai 4000an. Pas libur bisa mencapai 5000 pengunjung. Soal pengunjung yang memegang atau sampai menjatuhkan karya, ya bisa dimaklumi. Mungkin mereka belum paham aja kenapa”terangnya

Facebook Twitter Share on Google+