Divisi Utama ISL
Statistik PSS Sleman vs PSBI
PSS Sleman kembali mendapat tiga poin, setelah menang telak 4-0 atas tamunya PSBI, Minggu (18/5) malam, di Stadion Maguwoharjo. Dalam laga melawan PSBI, PSS kembali tampil agresif dengan formasi 4-4-2. Mereka mulai menyerang dari menit awal. Sedangkan PSBI yang memasang formasi 4-2-3-1 harus rela digempur PSS dari menit awal babak pertama.
Di babak pertama, PSS mencoba memaksimalkan umpan crossing yang ditujukan pada Saktiawan dan Guy Junior di dalam kotak pinalti PSBI. Selama babak pertama, PSS melesatkan 22 kali umpan silang, 6 sukses, 16 gagal.
Sedangkan PSBI yang terus digempur tidak mampu memberikan serangan yang berarti, dan hanya bisa melakukan 4 kali tendangan, 2 on target, 2 meleset. PSS yang menyerang lewat sayap, berhasil melakukan 9 kali tendangan, 5 meleset, 4 on target yang menghasilkan 3 gol.
Di babak kedua, PSS masih menyerang dari sayap, namun tidak lagi mengandalkan umpan crossing. PSS mencoba untuk menerobos masuk lewat samping, baik umpan tarik maupun cutting inside yang dilakukan oleh Guy dan Saktiawan. Sehingga di babak kedua, jumlah umpan silang PSS menurun, yakni hanya 9 kali umpan silang. Hasilnya PSS melesatkan 10 kali tembakan, 8 meleset, 2 on terget yang menghasilkan 1 gol. Meskipun di babak kedua PSBI berhasil melakukan tekanan dengan melakukan 6 kali tembakan, 5 meleset, 1 on target, PSBI masih belum mampu mencetak gol.
Kategori |
PSS |
PSBI |
Gol |
4 |
0 |
Attempts On |
6 |
3 |
Attempts Off |
13 |
7 |
Corners |
9 |
3 |
Offsides |
5 |
2 |
Crossing sukses |
10 |
5 |
Crossing Gagal |
21 |
8 |
Clearances |
8 |
34 |
Pelanggaran |
13 |
9 |
Kartu Kuning |
- |
- |
Kartu Merah |
- |
- |